Terima kasih anda telah mengunjungi blog ini, semoga apa yang kami sajikan ini dapat memberi manfaat bagi semuanya (admin by casroni)
RSS

LATIHAN EFEK DOPPLER

  1. Sebuah mobil dalam keadaan diam memancarkan bunyi dengan frekuensi 300 Hz. Apakah pengamat yang berjalan ke arah mobil mendengarkan suara dengan frekuensi yang lebih tinggi ?
  2. Sebuah sirine mobil polisi memancarkan gelombang dengan frekuensi fS =300 Hz. Kecepatan gelombang bunyi di udara v = 340 m/s. (a)Hitunglah panjang gelombang dari gelombang itu jika sirine dalam keadaan diam. (b) jika sirine bergerak dengan kecepatan 108 km/jam, hitunglah panjang gelombang di depan dan di belakang sirine tersebut.
  3. Sebuah ambulans bergerak dengan kecepatan 12 m/s sambil membunyikan sirine dengan frekuensi 480 Hz. Seorang pengendara sepeda motor begerak dengan kecepatan 10 m/s dari arah yang berlawanan. Berapa frekuensi yang di dengar oleh pengendara sepeda motor bila kecepatan bunyi di udara adalah 340 m/s ?
  4. Sebuah mobil C dengan kecepatan 30 m/s mendekati sebuah kereta T yang sedang membunyikan pluit dengan frekuensi 1065 Hz (lihat gambar). Jika kereta sedang bergerak dengan kecepatan 15 ms-1 searah dengan mobil, hitung frekuensi nada yang didengar oleh pengemudi mobil. (cepat rambat bunyi di udara = 340 ms-1)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS